Saat ini perawatan endolift treatment Jakarta ternyata semakin banyak diminati oleh masyarakat. Hal itu tidak lain karena keberadaan dari treatment ini memberikan segudang manfaat. Dimana mampu membantu untuk mengencangkan kulit di bagian wajah serta leher.
Tentu saja ini juga akan membantu untuk mengurangi adanya tanda penuaan mulai dari garis halus, kerutan hingga kulit kendur. Dengan mengikuti perawatan tersebut, pastinya seseorang bisa tampil lebih muda sehingga dapat meningkatkan kepercayaan diri tersendiri.
Sekilas Tentang Prosedur Endolift Treatment Jakarta
Istilah dari facelift pastinya sudah tidak asing lagi dalam dunia kecantikan dimana ini merupakan prosedur bedah yang mempunyai tujuan untuk menghilangkan tanda penuaan pada leher dan wajah hingga mampu membantu mengencangkan otot.
Tetapi tidak sedikit dari masyarakat mengurungkan niat untuk mengikuti prosedur facelift karena harus melewati proses bedah dahulu. Tetapi untungnya sekarang sudah ada treatment bernama endolift yang mempunyai fungsi kurang lebih sama dengan facelift tersebut.
Jadi endolift sendiri merupakan sebuah perawatan dengan cara memasukkan micro fiber optic laser di area bawah kulit. Tujuannya adalah menghantarkan panas sekaligus untuk merangsang adanya produksi kolagen hingga membantu menghancurkan lemak.
Metode non bedah ini juga akan membantu mengurangi adanya tampilan kulit kendur, garis senyum hingga garis halus pada wajah. Dimana tanda-tanda tersebut biasanya akan muncul seiring dengan bertambahnya umur seseorang.
Melalui prosedur laser inilah ternyata juga berfungsi guna mendorong restrukturisasi lapisan kulit hingga mengurangi adanya kelemahan kulit akibat dari penuaan. Seperti sudah disinggung sebelumnya bahwa hasil dari treatment tersebut mirip dengan facelift tetapi tidak ada prosedur bedah sehingga mempunyai masa pemulihan cukup singkat.
Dengan begitu ini dapat menjadi pilihan terbaik jika Anda ingin tampil awet mudah tanpa perlu melewati prosedur bedah terlebih dahulu. Terlebih lagi keberadaan dari metode inipun juga akan memberikan segudang manfaat.
Area Kulit Mana Sajakah Yang Bisa Menerima Treatment?
Sampai disini, Anda pastinya juga penasaran area kulit mana sajakah yang dapat menerima perawatan satu ini bukan? Di bawah ini adalah sejumlah area kulit yang dapat menggunakan treatment jenis ini:
- Area bawah mata
- Rahang
- Sekitar pipi
- Area tubuh lainnya dimana kulit mengalami masalah kendur.
Bagaimana Prosedur Dari Endolift Ini?
Setelah mengetahui pengertiannya, maka berikutnya harus memahami bagaimana prosedur dari perawatannya ini. Pertama, pasien diharuskan melakukan konsultasi terlebih dahulu agar dokter dapat melakukan pemeriksaan pada area kulit.
Dokter kemudian akan menggunakan single use micro optical fibers yang mempunyai ukuran sangat kecil dibandingkan dengan sehelai rambut. Nantinya akan dimasukkan di bawah lapisan kulit pasien. Dalam proses ini, pasien mungkin akan mengalami rasa tidak nyaman.
Itu karena energi yang berasal dari alat mampu memberikan adanya efek naik yang langsung terlihat. Laser nantinya akan ditembakkan di area sasaran guna menghilangkan adanya lemak. Sesudah prosedur selesai dilakukan, single-used microfibers dibuang dan tidak boleh digunakan 2 kali.
Dalam prosesnya, treatment endolift terdapat anestesi suntik dan di anestesi suntik tersebut terasa sakit. Untuk durasi pengerjaan treatment 30 – 90 menit tergantung luas tidaknya area yang hendak dilaser.
Mempunyai kulit kencang memang menjadi keinginan bagi setiap orang agar membuat tampilan mereka lebih muda. Jika Anda tertarik menggunakan treatment ini, maka pastikan pilih endolift treatment Jakarta terpercaya dan berpengalaman.